Nggak perlu bingung lagi kalau mau jalan-jalan dari Bogor ke Bandung. Jackal Holidays punya layanan travel Bogor–Bandung yang bikin perjalananmu makin praktis!
Travel Bogor–Bandung Jackal Holidays punya dua titik keberangkatan di Bogor, dengan empat titik tujuan di Bandung. Jadwalnya terbanyak dibandingkan travel-travel lainnya, dengan keberangkatan mulai pukul 04.00 WIB.
Kamu hanya perlu membayar Rp155.000 saja untuk semua titik keberangkatan dan tujuan. Agar bisa merencanakan perjalanan ini, cek terlebih dulu rute, tujuan dan harga travel Bandung-Bogor, ya!
Jam keberangkatan travel Bogor–Bandung tersedia lengkap mulai pukul 04.00 sampai 21.15 WIB yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Namun perlu diperhatikan, jamnya berbeda-beda sesuai titik dan hari keberangkatan.
Kamu bisa pilih titik keberangkatan dari Bogor Trade Mall dan Cidangiang, dengan tujuan Buah Batu, Kiaracondong, Pasteur dan Dipatiukur.
Semua rute dari Bogor ke Buah Batu dan Kiaracondong memiliki waktu keberangkatan yang sama, yaitu:
Rute | Jadwal | |
Senin–Kamis & Sabtu | Jumat & Minggu | |
Bogor Trade Mall–Buah Batu & Kiaracondong | 05.30 | 16.30 |
Cidangiang–Buah Batu & Kiaracondong | 05.45 | 16.45 |
Waktu berangkat dari semua titik di Bogor ke Pasteur dan Dipatiukur juga sama. Berikut detailnya:
Rute | Jadwal | ||
Senin | Selasa–Jumat & Minggu | Sabtu | |
Bogor Trade Mall– Pasteur & Dipatiukur | 04.00 | 05.00 08.00 09.00 | 04.00 |
Cidangiang– Pasteur & Dipatiukur | 04.15 | 05.15 08.15 09.15 | 04.15 |
Perjalanan Bogor–Bandung biasanya hanya membutuhkan waktu 3–4 jam via tol, tapi durasinya bisa lebih lama saat macet, sekitar 4–6 jam.
Jalan tol dari arah Bogor ke Bandung mulai ramai ketika akhir pekan, seperti Jumat sore dan Sabtu pagi. Kondisi jalanannya akan semakin padat di dekat pintu masuk atau keluar tol.
Kalau nggak punya agenda mendesak, kamu bisa pilih beberapa waktu keberangkatan terbaik dari Bogor ke Bandung agar perjalanan semakin lancar dan terhindar dari macet. Ini dia beberapa rekomendasinya:
Paling ideal: 04.00–06.00 WIB
Cukup aman: 20.00–22.00 WIB
Paling ideal: 04.00–07.00 WIB
Cukup aman: setelah 20.00 WIB
Paling ideal: 04.00–07.00 WIB
Cukup aman: setelah 21.00 WIB
Perjalananmu dari Bogor ke Bandung bisa terasa lebih nyaman karena armada dan fasilitasnya memadai. Travel Bogor–Bandung Jackal Holidays menggunakan armada luxury Hiace dengan kapasitas 8 kursi yang bikin lega.
Selain itu, fasilitas lain di dalam armada ini adalah:
Kursi recliner
Sandaran kaki
Portal USB
AC
Bagasi
Setelah mengetahui informasi rute, jadwal dan harga, cek juga alamat travel Jackal Holidays di Bogor dan Bandung berikut ini:
Bogor Trade Mall: Jl. Ir. H. Juanda No. 68, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor
Cidangiang: Jl. Cidangiang No.1, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor
Buah Batu: Jl. Terusan Buah Batu No.261, Kujangsari, Kec. Bandung Kidul, Kota Bandung
Kiaracondong: Jl. Kiaracondong No.473, Kb. Kangkung, Kec. Kiaracondong, Kota Bandung
Pasteur: Jl. DR. Djunjunan Dalam No.87, Pajajaran, Kec. Cicendo, Kota Bandung
Dipatiukur: Jl. Dipati Ukur No.89, Lebakgede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung
Jika perencanaan sudah siap, kamu bisa langsung pesan tiket travel Bogor–Bandung lewat website atau aplikasi Jackal Holidays, ya!
Perjalanan dari Purwakarta ke Jakarta sudah pasti ditempuh melewati ruas Tol Jakarta-Cikampek. Di sepanjang jalur ini, ada beberapa rest area Cikampek arah Jakarta yang bisa dijadikan sebagai temp
Egista • 28 January 2026
Mengetahui Bogor ke Bandung berapa jam menjadi salah satu hal penting yang perlu diperhatikan sebelum merencanakan perjalanan antar-kota di Jawa Barat yang terkenal dengan udara sejuknya ini. 
Egista • 26 January 2026
Kabar gembira buat kamu yang sering bolak-balik dari Bandung ke Bandara Soekarno Hatta! Sekarang perjalananmu bisa lebih efisien dan ramah di kantong! Jackal Holidays punya tiga promo spesial
Admin • 26 January 2026